Kamis, 02 Juli 2015

Cara Ampuh Untuk Menghadapi Masalah Hidup

Manusia siapa sih yang hidupnya gak ingin bahagia?
Pasti semuanya ingin hidup bahagia dan disetiap jalan yang mereka tempuh menginginkan kelurusan tanpa adanya lika-liku yang membuat mereka terpuruk.
Tapi disatu sisi kita harus tahu bahwa dalam hidup tak selamanya indah.Cobaan demi cobaan pasti akan menghampiri kita.
Kerikil-kerikil tajam sesekali ada dalam perjalanan hidup,yang mengakibatkan hati kita menjadi luka karenanya.
Tak bernanah dan tak berdarah pula memang karena luka jiwa tak bisa dilihat oleh kasat mata.Tapi justru menyesakkan ruang lingkup imajinasi dalam ruang batas tak terkendali.
Dan dari sanalah kita belajar arti dari sebuah kehidupan yang sebenarnya.^_^

1.SABAR
Kita dituntut untuk bersabar dalam menghadapi masalah seberat apapun itu.
Sabarlah akan ujian Tuhan yang kita hadapi sekarang.Pasti dibalik coba dan ujiNya Allah merencanakan pesan hebat yang terkandung didalamnya.
Jika kits bisa meresapinya maka kehidupan kita akan semakin indah dan bermakna.

2.TAWAKKAL
Harus tetap tawakkal kepada Tuhan sang pencipta.Allah gak akan menguji hamba-hambaNya diluar batas kemampuannya.
Jadi disetiap masalah pasti ada jalan keluarnya,sesulit apapun itu.Karena Allah akan selalu bersama kita.
Tetap optimis.^_*

3.BERUSAHA & BERDO'A
Berusaha dan berdo'a ini seakan sesuatu yang tidak boleh dipisahkan antara satu dengan yang satunya.
Ada kalanya seseoarang berhenti berdo'a karena merasa ia capek karena do'a-do'anya belum diijabahi oleh Allah SWT.
Bagaimana mahu diijabahi lha wong berusaha aja enggak mahu. ^_^
Manusia selalu berdo'a agar hidupnya bahagia, bersenang-senang,bermewah-mewahan. Tapi bagaimana mungkin itu semua bisa terwujud kalo gak disertai dengan usaha yang keras untuk ngewujudtinnya.
Orang ngepet aja harus bersusah payah nggak tidur semalaman demi ngejaga lilin yang merupakan nyawa untuk menghasilkan banyak uang.
Intinya yang ada didunia ini nggak ada yang instan.Semua butuh usaha dan kerja keras dan disertai dengan do'a.
Karena dengan berusaha dan berdo'a akan kengubah segalanya. Yang terpenting ada kemauan disitulah pasti ada jalan dan dimana ada jalan pasti ada hambatan. Jangan mudah putus asa.
Semangat untuk menjadi lebih baik lagi buat kedepannya.

4.SHOLAT ISTIQOROH
semua yang ada dilangit Dan dibumi ini seutuhnya hanyalah milik Allah SWT.
Dan hanya kepada Allah lah semua kan kembali.
Kita pasrahkan segalanya yang ada didiri kita kepada Sang Pencipta.
Disaat mulut tak mampu berucap,hati telah terlukai, seakan otak pun berhenti untuk berfikir. Berasa jalan ini sudah buntu.Tak tahu apa yang seharusnya kita lakuin untuk saat ini.Maka segeralah anda melakukan sholat istiqoroh.
Mintalah petunjuk terbaik atas takdirNya.
Semoga jalan yang kita ambil untuk melangkah dikehidupan selanjutnya akan dipenuhi dengan kebahagiaan dan kesuksesan yang tiada henti. Amin.....

Tidak ada komentar:

Posting Komentar